Welcome!!! !!

Sebagian berpikir kegiatan masak memasak adalah hal yang menjemukan, ribet dan riweuh.. No no.. Saya pun dulu juga berpikiran seperti itu, tapi sekarang ngga lagi.. Tahukah anda, bahwa cooking has so much fun :) So, try it once sincerely and you'll love it :)

Dadar Gulung Isi Vla Buah

Bahan dadar:
300 gram terigu
2 butir telor
300 ml susu cair
275 ml air
50 gr mentega cair
1 sdt pandan paste
garam secukupnya

Isi:
Vla:
75 gr tepung terigu
150 ml susu kental manis putih
500 ml air hangat
4 butir kuning telur ayam
1 sdt vanila essence

Fruit cocktail, pisahkan dari airnya

Cara Membuat:
Dadar:
1. Siapkan wajan datar anti lengket, olesi dengan sedikit margarin
2. Tuangkan adonan dan ratakan serta biarkan sampai warna berubah


Vla:
1. Larutkan susu kental manis putih dengan air hangat.
2. Aduk tepung terigu dan vanili dengan larutan susu hingga rata.
3. Didihkan di atas api kecil hingga panas.
4. Ambil sedikit adonan susu, aduk dengan telur hingga rata. Tuangkan kembali ke dalam adonan susu panas. Aduk-aduk hingga mendidih dan kental. Angkat.

Penyelesaian:
1. Ambil satu lembar kulit dadar
2. Tuangkan satu sendok makan vla dingin, kemudian beri beberapa potongan fruit cocktail.
3. Lipat dengan rapi seperti membuat risoles
4. Simpan dalam lemari es sebelum disajikan

0 comments: